SABURAILAMPUNGONLINE.COM- Keindahan Karimunjawa Jepara Jawah Tengah, seolah tidak ada habisnya untuk di nikmati oleh wisatawan.
Tempat ini tidak hanya hanya menawarkan wisata snorkeling, atau keindahan alam saja.
Tetapi ada banyak tempat yang patut dikunjungi. Salah satunya Bukit Love. Bukit ini tidak hanya eksotis. Tapi juga romantis
Bukit Love ini juga lebih dikenal dengan Bukit Cinta. Di kawasan yang masuk desa Jati Kerep, Kaimunjawa ini terdapat sebuah bangunan batu besar bertulis Love yang letaknya di atas bukit.
Lokasi batu ini kerap menjadi buruan pasangan muda-mudi untuk berswafoto dengan latar belakang hamparan laut Karimunjawa.
Kawasan bukit Love dikelola oleh masyarakat sekitar dan pemerintah Kabupaten Jepara.
Selama ini, spot ini kerap menjadi lokasi kunjungan wajib wisatawan yang datang ke Karimunjawa.
Untuk mencapai lokasinya, wisatawan tak perlu bingung. Akses ke Bukit Love tak jauh dari pusat kota Karimunjawa.
Hanya butuh waktu sekitar 5-10 menit dari pusat kota menuju puncak dengan menggunakan sepeda motor.
Dari titik ini, wisatawan bisa menikmati view pantai dan pulau-pulau di Karimunjawa.
Wisatawan juga bisa menikmati indahnya lautan lepas. Siapapun yang kesini pasti dijamin betah berlama-lama.
Bukit Love juga dilengkapi dengan berbagai spot lain untuk swafoto. Salah satunya, bangunan batu raksasa bertulis Karimunjawa.
Spot ini selalu menjadi tempat foto untuk menjadi bukti wisatawan telah datang ke pulau Karimunjawa.
Harga tiket untuk bisa masuk dan menikmati Bukit Love yaitu Rp 10.000 per orang. Ini tentu cukup murah mengingat bahwa Anda akan mendapatkan pengalaman liburan yang menyenangkan dan tak terlupakan.(*).