SABURAILAMPUNGONLINE.COM- Kabupaten Tanggamus tidak hanya menawarkan potensi parawisata alam yang indah, namun Tangganus juga memiliki makanan khas yang nikamat dan sayang jika tidak mencicipinya.
Ada banyak makanan khas Tanggamus yang wajib anda coba saat berkunjung ke Bumi Begawi Jejama ini.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut makanan khas Tanggamus yang enak dan sayang jika tidak mencicipinya.
1.Otak Otak
Ada banyak makanan khas yang berbahan baku ikan Tanggamua, salah satunya adalah otak-otak. Teksturnya lembut dan kenyal serta rasanya yang enak.
Otak-otak merupakan sajian yang paling banyak dicari di kalangan warga Tanggamus, terutama saat Ramadhan tiba. Otak-otak biasanya dimakan dengan cuka merah atau saus kacang.
2.Bekasam
Bekasem merupakan makanan khas Tanggamus berbentuk ikan yang telah melalui proses fermentasi tradisional dengan menggunakan bahan alami agar tidak cepat basi.
Dan bekasam ini merupakan salah satu hidangan wajib untuk upacara adat atau saat menerima tamu penting.
Lepot ketan
3.Lepot Ketan
Makanan khas Tanggamus selanjutnya adalah Lepot ketan, lepot tapai berbahan ketan yang berbahan beras ketan dimasak dengang santan.
Kemudian, dibungkus menggunakan daun pisang atau daun aren lalu dibungkus hingga matang. Tidak sedikit orang yang menyatap lepot ketan ini dengan sambal ikan dan rendang daging.
4.Sambol Cubik
Sambol cubik mungkin tidak asing lagi bagi masyarakat Tanggamus, sambol cubik sebenarnya sama seperti sambal pada umumnya, yaitu cabai, garam, terasi, dan bawang merah.
Hanya saja jika sambol cubik ditambah dengan santan kelapa yang segar dan kental.
Biasanya sambal tersebut disajikan sebagai pelengkap saat menyantap ikan dan terong bakar. Rasa pedasnya dijamin nagih dan membuatmu ketagihan.
5.Sop Nibung
Sop Nibung merupakan salah satu kuliner khas Kabupaten Tanggamus yang paling populer. Sop ini terbuat dari ikan nibung, yaitu sejenis ikan laut yang memiliki daging yang gurih dan lembut.
Ikan nibung dimasak dengan kuah kaldu yang gurih dan kaya rempah. Sop Nibung biasanya disajikan dengan nasi hangat dan taburan bawang goreng.
Tidak heran jika hidangan ini menjadi menu utama yang dijual di banyak rumah makan di Tanggamus.Untuk harga satu porsi sup ikan Nibung cukup murah sekitar Rp25.000 per porsi.Tapi jangan sampai ketinggalan karena sup ini akan cepat habis.(*).