TANGGAMUS – Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di wilayah Kabupaten Tanggamus mengakibatkan pohon kelapa tumbang dan menimpa rumah, Sabtu 12 Oktober 2024.
Peristiwa itu terjadi di Pekon Teba Bunuk, Kecamatan Kota Agung Barat.
Beruntung, saat pohon tumbang rumah tersebut dalam keadaan kosong karena ditinggal pemiliknya ke tempat hajatan di Kelurahan Baros, Kota Agung. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Peristiwa pohon tumbang menimpa rumah warga itu di benarkan Kepala Pekon Teba Bunuk Selamat Putra Yadin.
“Kejadiannya sekitar Pukul 13.00 Wib saat hujan disertai angin kencang menyebabkan pohon kelapa dibelakang rumah korban tumbang,” kata Selamat.
Kerugian material akibat peristiwa itu ditaksir sekitar Rp25 juta.
Pemilik rumah diketahui orang tua dari Nasrudin, warga Pekon Teba Bunuk dengan dibantu oleh warga sekitar langsung membersihkan puing – puing rumah yang berserakan akibat pohon kelapa tumbang tersebut.
Pemerintah daerah diharapkan agar dapat menyalurkan bantuan untuk perbaikan rumah yang rusak akibat bencana tersebut. (uji)