Paslon 02 Saleh-Agus Diprediksi Menangkan Pilkada Tanggamus dengan 59,63% Suara

banner 468x60

TANGGAMUS – Departemen Riset, Penelitian, dan Pengembangan (Litbang) Radar Lampung Media Grup (RLMG) dengan Disway Research Development (DRD) Jakarta kembali merilis hasil survey Calon Bupati – Wakil Bupati Tanggamus.

Berdasarkan survei terbaru yang dilaksanakan Litbang RLMG pada periode 11-16 November 2024, Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut 02 H. Moh. Saleh Asnawi – Agus Suranto diprediksi memenangkan Pilkada Tanggamus 2024. 

Paslon berjargon Jalan Lurus Perubahan itu diprediksi memperoleh 59,63% suara.

Dengan Rentang Margin 56,63% – 62,63%

Sedangkan Palson Nomor Urut 01 Dewi Handajani-Ammar Sirajudin hanya memperoleh 40,37% suara.

Dengan Rentang Margin 37,37% – 43,37%.

CEO Radar Lampung Media Grup, H. Ardiansyah, S.H. (Bang Aca), mengatakan bahwa survei terbaru ini dilakukan untuk menguji dua survei Litbang RLMG yang telah dirilis sebelumnya, yakni pada periode Juli-Agustus dan 21-27 Oktober 2024.

Bang Aca juga menambahkan bahwa survei lanjutan ini dilakukan untuk memverifikasi dan mengonfirmasi hasil survei sebelumnya, memastikan temuan yang diperoleh tetap akurat, serta memantau pergeseran preferensi publik.

Lebih lanjut, dalam survei pamungkas ini, Litbang RLMG menghilangkan swing voters (pemilih yang belum memutuskan atau cenderung berubah pilihannya). Tujuan dari langkah ini adalah untuk memberikan gambaran yang lebih jelas tentang pemilih yang telah membuat keputusan tetap.

Survei ini menggunakan metode simple random sampling. Margin of error +/- 3,00% pada tingkat kepercayaan 90%. Pengambilan data survei dilaksanakan pada 11-16 November 2024. (*)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *